Beranda

Kategori

Artikel

Jadi Partner

Info Harga Batu Belah Terbaik di BukaBangunan

may.rahmadi
batu belah (unsplash)
batu belah (unsplash)

Batu belah adalah salah satu material penting yang sering digunakan dalam konstruksi bangunan. Dinamakan batu belah karena proses didapatkannya itu sendiri, yaitu dengan cara dibelah. Singkatnya, batu belah adalah material alam berbentuk bebatuan kecil yang didapat dengan cara membelah batu-batu besar menjadi bongkahan batu berukuran kecil. Dikenal juga dengan nama batu split, material bangunan ini umumnya ditemukan berwarna hitam keabu-abuan dengan tekstur yang tajam. Namun, ada juga varian batu belah yang berwarna lebih terang. Dari mana asal batu didapatkan bisa menentukan warna batu tersebut. Harga batu belah biasanya dibanderol dalam ukuran satu truk, yang pada umumnya memiliki kisaran harga mulai dari Rp1.200.000 per truk. Harga batu belah ditentukan juga dari kualitas batu itu sendiri serta dari mana batu tersebut berasal. Pastikan kamu mengetahui harga pasarannya agar tidak menjual dengan harga yang terlalu mahal ataupun terlalu murah. Untuk melengkapi stok toko, kamu bisa beli batu belah berkualitas di BukaBangunan, distributor bahan bangunan lengkap dan terpercaya dari Bukalapak. 

Kenali Penggunaan Batu Belah Dalam Industri Bangunan

Batu belah pada awalnya adalah bebatuan alami yang berukuran besar. Setelah melalui proses pembelahan dengan alat khusus, material ini pun terbelah menjadi ukuran yang lebih kecil dengan tekstur yang cukup tajam. Ciri khas yang paling umum ditemui pada material ini adalah fisiknya yang padat, keras, dengan sisi yang tidak rata. Material batu split ini umumnya berasal dari wilayah pegunungan dan perbukitan. Namun, ada juga yang berasal dari kali dan sungai. Biasanya, batu split yang berasal dari kali memiliki warna yang lebih terang, yakni hitam keputih-putihan. Penggunaan batu belah sangat diandalkan untuk pondasi bangunan, lantaran sifatnya yang keras dan padat, serta tekstur permukaan yang kasar.  

Dalam proyek bangunan, pondasi tentu menjadi salah satu elemen penting yang harus diperhatikan dengan baik proses pengerjaannya. Oleh karena itu, setiap bahan yang digunakan juga harus berkualitas baik. Hal inilah yang menjadi landasan penggunaan batu belah sebagai pondasi bangunan yang kokoh, baik untuk pondasi bangunan perumahan, maupun bangunan umum lainnya. Pemilihan batu belah sebagai pondasi bangunan perumahan dikarenakan perumahan pada umumnya memiliki posisi bangun di atas tanah yang cenderung lebih keras. Oleh karena itu, batu belah atau batu kali menjadi pilihan tidak hanya karena kualitasnya, melainkan juga karena tampilan fisiknya yang memiliki unsur dekoratif. Beberapa keunggulan lain dari batu belah diantaranya adalah:

  1. Cenderung memiliki sifat yang mampu meredam angin yang kuat
  2. Tampilan fisiknya yang terkesan alami dan kokoh
  3. Tidak mengalami perubahan bentuk berkat ikatan mineral di dalamnya
  4. Berkualitas baik untuk membangun pondasi yang kokoh
  5. Tahan terhadap perubahan cuaca

Jenis-jenis Batu Belah

Dalam melengkapi stok toko, pastikan kamu juga melengkapi varian dari satu jenis produk agar pembeli memiliki lebih banyak pilihan. Ketahui beberapa varian dan jenis batu belah berikut ini. 

- Batu Gajah

Sesuai dengan namanya, varian batu gajah merupakan varian yang memiliki ukuran paling besar dibandingkan jenis batu belah lainnya. Pada umumnya, batu gajah digunakan sebagai penimbunan lahan yang berlokasi di dekat pinggir pantai. Selain itu, digunakan juga untuk pembuatan cor beton untuk menahan ombak di dekat pantai. 

- Batu Sirtu

Nama sirtu diambil dari kependekan pasir dan batu, yang mana menjelaskan material itu sendiri yang terdiri dari pasir dan batu. Penggunaan batu sirtu biasanya untuk melapisi batu gajah, pengerasan jalan, sebagai campuran beton, dan lain sebagainya. 

- Batu Pecah

Jenis batu belah ini juga sering disebut dengan makadam, yakni batu yang memiliki ukuran berkisar 30 - 50 mm. Pada umumnya digunakan sebagai bahan pondasi untuk proyek pengerjaan jalanan. 

- Batu Belah Ukuran 5 - 20 mm

Jenis batu ini dibedakan melalui ukurannya, yakni mulai dari 0-5mm, ukuran 5-10m, serta 10-20mm. Dapat digunakan untuk konstruksi bangunan yang berat maupun ringan. Untuk ukuran kecil 5mm, batu ini sering juga disebut dengan abu batu, sering digunakan sebagai bahan campuran aspal.

Jualan Batu Belah Sambil Meningkatkan Profit Toko

Memiliki stok batu belah yang banyak jumlahnya sekaligus kaya akan varian ukuran, tentu menjadi hal yang patut dilakukan sebagai pemilik toko bahan bangunan yang lengkap. Namun, bagaimana agar bisa sekaligus meningkatkan keuntungan toko dengan berbagai penjualan lainnya? Ikuti tips singkatnya berikut ini. 

- Menambah Produk / Jasa

Hal paling dasar yang bisa diupayakan dalam strategi meningkatkan profit usaha adalah dengan menambah jenis produk atau jasa layanan. Misalnya, dengan menambahkan jenis produk material yang belum ada di toko. Untuk dapat memenuhi hal tersebut, pastikan melakukan riset terlebih dahulu serta pahami apa yang sedang dibutuhkan oleh pelanggan dalam skala besar, sehingga penambahan produk bisa sesuai dengan target pasar. 

- Meningkatkan Nilai Jual Produk

Selain dengan menambah produk, strategi selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan meningkatkan nilai jual dari seluruh produk yang kamu sediakan. Misalnya, dengan menawarkan produk lama dengan peningkatan kualitas, manfaat, serta fitur yang ditawarkan. Bisa juga dengan memberikan tambahan garansi toko pada produk tertentu yang rentan rusak apabila terdapat kelalaian pengiriman atau penggunaan. Diperlukan kreativitas dan inovasi untuk bisa menemukan model yang tepat dalam strategi ini. 

- Mengurangi Biaya Operasional

Meningkatkan keuntungan tanpa melakukan penambahan produk atau jasa, bisa dicapai salah satunya dengan mengurangi biaya operasional toko. Kamu perlu meminimalisir berbagai biaya pengeluaran untuk operasional atau produksi toko. Misalnya, dengan mengurangi penggunaan listrik yang tidak digunakan, menggunakan kemasan yang ekonomis, hingga mencari distributor atau supplier toko yang lebih murah. Kamu bisa mengandalkan BukaBangunan sebagai distributor bahan bangunan berkualitas dengan harga yang kompetitif untuk meningkatkan keuntungan dari penjualan toko kamu. 

- Terapkan Konsep Toko One-Stop-Shopping 

Layaknya pusat perbelanjaan atau mall besar, toko bangunan yang kamu jalani juga bisa mengusung konsep one-stop-shopping. Konsep ini memungkinkan pelanggan untuk berbelanja segala yang mereka butuhkan hanya pada satu tempat saja, yakni toko bahan bangunan kamu. Disinilah varian stok serta layanan dan jasa memiliki peranan penting dalam bisnis toko. Usahakan untuk selalu menyediakan produk komplementer untuk setiap produk yang kamu tawarkan. Misalnya, pelanggan yang biasa membeli cat tembok, biasanya juga membutuhkan kuas cat, lap, dan sebagainya. Pastikan kamu memiliki berbagai stok tersebut di toko. 

- Sediakan Layanan Pengaduan

Selain kualitas produk, kualitas pelayanan toko juga penting untuk diperhatikan. Usahakan untuk memiliki layanan pengaduan terhadap berbagai keluhan dari pelanggan. Misalnya, keluhan akan produk yang rusak hanya dalam penggunaan singkat, keluhan akan pengiriman yang kurang cepat (apabila menawarkan jasa pengiriman) dan pengaduan lainnya yang dinilai sangat penting bagi kepuasan pelanggan. Dengan begitu, pelanggan akan merasa nyaman berbelanja karena feedback serta keluhannya didengar dan diatasi dengan baik oleh pihak toko. 

 

Yuk, download sekarang!

Download di Google Play Store
Artikel terkait lainnya
Info Harga Batu Belah Terbaik di BukaBangunan

Info Harga Batu Belah Terbaik di BukaBangunan

25 Maret 2023

Info Harga, Jenis, dan Ukuran Batu Base Course Berkualitas di BukaBangunan

Info Harga, Jenis, dan Ukuran Batu Base Course Berkualitas di BukaBangunan

25 Maret 2023

Info Harga Batu Limestone Murah di BukaBangunan

Info Harga Batu Limestone Murah di BukaBangunan

25 Maret 2023

Info Harga Batu Sirdam Terbaik dan Berkualitas di BukaBangunan

Info Harga Batu Sirdam Terbaik dan Berkualitas di BukaBangunan

25 Maret 2023

Info Harga dan Jenis Batu Kali Murah di BukaBangunan

Info Harga dan Jenis Batu Kali Murah di BukaBangunan

25 Maret 2023

Jenis dan Karakteristik Batu Alam untuk Pembangunan Rumah

Jenis dan Karakteristik Batu Alam untuk Pembangunan Rumah

24 Oktober 2022

Terbaru
15 Rekomendasi Warna Cat Ruang Tamu yang Bagus dan Elegan

15 Rekomendasi Warna Cat Ruang Tamu yang Bagus dan Elegan

2 April 2024

10 Tips Membuat Tata Ruang Rumah Minimalis Terlihat Lega

10 Tips Membuat Tata Ruang Rumah Minimalis Terlihat Lega

30 Maret 2024

10 Cara Membuat Ruangan Kedap Suara yang Mudah Dilakukan

10 Cara Membuat Ruangan Kedap Suara yang Mudah Dilakukan

28 Maret 2024

Mengenal 5 Teknik Pembuatan Keramik dan Prosesnya dari Awal

Mengenal 5 Teknik Pembuatan Keramik dan Prosesnya dari Awal

28 Maret 2024

8 Cara Mengatasi Tembok Lembap yang Mudah dan Aman 

8 Cara Mengatasi Tembok Lembap yang Mudah dan Aman 

26 Maret 2024

10 Kombinasi Warna Cat Kusen Pintu dan Jendela yang Unik

10 Kombinasi Warna Cat Kusen Pintu dan Jendela yang Unik

26 Maret 2024

6 Cara Menghilangkan Cat di Baju yang Mudah dan Ampuh

6 Cara Menghilangkan Cat di Baju yang Mudah dan Ampuh

26 Maret 2024

10 Rekomendasi Warna Cat Rumah Sederhana tapi Mewah

10 Rekomendasi Warna Cat Rumah Sederhana tapi Mewah

26 Maret 2024

6 Cara Hitung Luas Bangunan yang Mudah Dilakukan

6 Cara Hitung Luas Bangunan yang Mudah Dilakukan

21 Maret 2024

WhatsApp logo consisting of a green circle containing the outline of a white speech bubble with a white telephone icon in it